Sosok Kopka Gultom Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Selalu Hadir Ditengah Warganya

    Sosok Kopka Gultom Babinsa Koramil 0602-12/Ciomas Selalu Hadir Ditengah Warganya

    Serang - Inilah sosok Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang, bernama Kopral Kepala (Kopka) Gultom yang selalu hadir ditengah-tengah warganya, dengan melaksanakan kegiatan pendampingan penyaluran bantuan pangan cadangan beras pemerintah, bertempat di Aula Kantor Desa Sukabares Kecamatan Ciomas Kabupaten Serang, Provinsi Banten, Minggu (02/06/2024).

    Kopka Gultom mengungkapkan, kegiatan pendampingan penyerahan bantuan tersebut, dilaksanakan agar dapat berjalan aman dan lancar. Selain itu, untuk memastikan bahwa penerima bantuan, adalah benar-benar warga yang membutuhkan. Semua merupakan sebagai bentuk sinergitas, bersama pemerintah daerah ditingkat desa. 

    " Kami sebagai Babinsa akan selalu hadir ditengah-tengah warga, bukan hanya pada saat kegiatan seperti ini, tetapi di kegiatan kemasyarakatan lainnya bersama aparat desa, " ungkapnya.

    Ia juga menjelaskan, dalam bertugas sehari-hari sebagai Babinsa, sesuai instruksi pimpinan, selalu berpegang teguh kepada 8 Wajib TNI. Itulah yang menjadi penekanan Komandan Kodim (Dandim) 0602/Serang Kolonel Inf Mulyo Junaidi, yang disampaikan Komandan Koramil (Danramil) 0602-12/Ciomas Kapten Inf Irwan Agustia. 

    Lanjutnya, salah satunya 8 Wajib TNI yang Kedelapan, berbunyi Menjadi Contoh Dan Memelopori Usaha-Usaha Untuk Mengatasi Kesulitan Rakyat Sekelilingnya. Karena itu, kedekatan antara TNI dengan rakyat terjalin baik, sehingga akan terus tercipta kemanunggalan antara TNI Dengan Rakyat. 

    " Dalam tugas sehari-hari, bukan hanya kami saja Babinsa yang selalu hadir ditengah-tengah kesulitan warga, dan senantiasa menjadi solusi. Tetapi seluruh Babinsa yang bertugas di wilayah Kodim 0602/Serang, juga melaksanakan tugas yang sama sesuai perintah Dandim, " tukasnya.

    Aang Nopriyadi

    Aang Nopriyadi

    Artikel Sebelumnya

    Cegah DBD, Serda Slamet Babinsa Koramil...

    Artikel Berikutnya

    Sertu Sabar Widodo Babinsa Koramil 0602-10/Pontang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Tutup Latihan Penyusunan Renkon TNI OMP Geladi Yudha Dharma Pasis Dikreg LII Sesko TNI TA 2024
    Hidayat Kampai : Menelusuri Dunia Kecerdasan Buatan untuk Menyusun Karya Ilmiah
    Panglima TNI Beri Pengarahan Pada Peserta Rakor Evaluasi Operasi dan Latihan Tahun 2024

    Ikuti Kami